10 Daftar Merk Tas Carrier Terbaik Murah Berkualitas

Mendaki gunung memang merupakan aktifitas outdoor yang menyenangkan karena kamu bisa refreshing dan melepas penat dari pekerjaan kantor. Nah, mendaki gunung tentu membutuhkan peralatan yang memadai supaya perjalanan menjadi aman dan nyaman. Salah satunya dengan menyiapkan carrier tas gunung yang berkapasitas besar. Biasanya harga tas gunung kecil maupun besar cukup mahal, tapi tidak sedikit juga tas gunung berkualitas dengan harga dibawah 100 ribu sampai 500 ribu, berikut daftarnya.

Baca Juga : 10 Rekomendasi Hiasan Meja Aesthetic Terbaik dan Terbaru

Dapatkan Notifikasi Daftar Merk Produk Lainnya di HPmu ( KLIK TOMBOL BINTANG DISINI ).

1. Hikemore Atmos

Tas gunung original dari Hikemore ini mempunyai 1 Kompertemen Utama dengan penutup tas dan tali serut, 1 kompartemen dengan zipper di bagian depan, dan 1 kompartemen kecil di penutup tas. Kamu bahkan bisa memasukkan laptop 15.6 inch ke slot di dalam kompartemen utama. Tas menggunakan zipper YKK, berkapasitas 65L dan sudah include rain cover. Harga tas Rp 389.000.

BELI DISINI

2. Elfs Active

Tas gunung berbahan nylon polyester ini memiliki sifat water resist dan scratch resist. Saat memakainya, kamu tidak akan mudah berkeringat dan tersedia pengikat dada dan perut untuk memudahkan saat membawa beban yang berat. Panjang tali adjustable, tempat penyimpanan bisa dikendangkan dengan tali sesuai kapasitas untuk menahan guncangan. Tersedia juga peluit (build in di tali dada) untuk keadaan darurat. Tas memiliki ukuran ebar 30cm, tinggi 51cm tebal 19cm dan volume +/- 40L.

Harga tas ini Rp 165.000.

BELI DISINI

3. Antarestar

Untuk range harga Rp265.000 - Rp275.000, ransel gunung dari Antarestar ini memiliki kapasitas yang cukup besar, yakni hingga 65L. Bahan yang digunakan adalah cordura dan Polyester berkualitas bagus. Kamu bahkan mendapatkan gratis cover bag bila membelinya di toko resmi Antarestar.

BELI DISINI

4. Elektra

Tas elektra tersedia dalam 2 pilihan volume, yaitu 45L dan 60L. Keduanya sama-sama menggunakan material cordura. Untuk elektra 45 memiliki dimensi 29 cm x 22 cm x 67 cm. Sedangkan elektra 60 memiliki dimensi 30cm x 24cm x 80cm. Ada 5 pilihan warna yang bisa kamu pilih sesuai keinginan, yaitu merah, hitam, biru, navy dan abu-abu. Harga tas elektra mulai Rp170.000 - Rp195.000.

BELI DISINI

5. Gatotkaca

Tas gunung Gatotkaca memiliki kapasitas 50+10 L dan dimensi 70 x 40 x 30 cm. Terdiri dari main compartment, front zipper pocket, 2 Side mesh pocket, top & down lid pocket, side strap adjuster, trekking poles holder, hip belt pocket, aerovent light backsystem technology dan single frames (alumunium). Pilihan warnanya bervariasi, mulai dari maroon, orange, green, navy, grey hingga black. Harga cukup terjangkau, mulai Rp 212.500 - Rp 259.000.

BELI DISINI

6. Greenforest Alpaca

Meskipun harganya tidak sampai 500 ribu, tas gunung merk Greenforest memiliki kualitas yang bagus dengan material nylon diamond dan cordura. Ransel ini muat hingga 60L. Dilengkapi double frame aluminium dan frame yang akan membuat perjalananmu lebih nyaman. Harga Rp 315.000.

BELI DISINI

7. Gearbag

Tas gunung dengan harga Rp 199.000 ini muat hingga 60L. Menggunakan material bimo waterproof dan lapisan kain satin halus untuk bagian dalam. Ransel ini dilengkapi dengan raincover anti hujan dan busa di bagian belakang sehingga akan nyaman untuk punggung.

BELI DISINI

8. Expedition

Carrier expedition memiliki volume hingga 65L, terbuat dari material cordura dan polyester, menggunakan frame besi, backsystem dan pinggang busa yang tebal, namun sayangnya tidak dilengkapi raincoats. Harga berkisar Rp 160.000 - 220.000.

BELI DISINI

9. Sydney Adventure

Jika kamu menyukai tas gunung ukuran kecil, seri Macaca dari Sydney Adventure ini sangat cocok untukmu. Memuat hingga kapasitas 45L, tas ini menggunakan material nylon dan cordura yang berkualitas. Harga tas Sydney Adventure hanya Rp 168.000.

BELI DISINI

10. Redwood

Tidak hanya cocok untuk hiking, ransel outdoor redwood ini juga bisa untuk traveling. Tas ini berkapasitas 45L. Terbuat dari material nylon dan cordura sehingga tas ini kokoh dan kuat membawa beban banyak. Harga tas gunung Redwood berkisar Rp 168.000 - Rp 188.000.

BELI DISINI