Cara Pembelian, Harga Dan Cara Kerja ( Pemakaian) Lightstick Official HIGHLIGHT


Setelah mengumumkan Lightstick Official HIGHLIGHT pada 15 Desember lalu, kini Around Us memberikan detail terkait cara kerja hingga pembelian Lightstick tersebut.


Pada 19 Desember, melalui websitenya Around Us merilis serangkaian detail produk, cara kerja dan juga kuantitas yang dapat dibeli oleh satu orang fans. Lighstick dibuat sedetail mungkin mirip dengan Lampu Bohlam dan terdapat nama HIGHLIGHT didalam bohlam tersebut.


Mengenai cara kerja, Lighstick HIGHLIGHT ini akan menerapkan sistem wireless, jadi warna akan menyesuaikan Lightning panggung dan setiap konser warna lightstick fans akan berbeda sesuai section berdasarkan tiket mereka. Untuk warna utama menggunakan warna lama HIGHLIGHT yaitu 'Dark Grey'. Bagi fans yang tidak bisa membeli dan membawa 'Feel Bong' (lightstick pertama mereka saat mengawali karir menjadi HIGHLIGHT) namun Feel Bong hanya digunakan secara manual.



Untuk pembelian Lightstick Official HIGHLIGHT yang seharga 33,000 Won ini satu orang fans hanya bisa membeli 4 dalam satu konser, karena produksi masih terbatas hanya untuk konser 'HIGHLIGHT LIVE 2017 CELEBRATE in Seoul'. Untuk pembelian secara Online, pihak Around US belum bisa memberikan konfirmasi lebih lanjut.


Bagaimana menurut kalian?


--
Coppamagz
Leiden
K-POP dan K-Drama Indonesia