Yuk Berkenalan dengan Rapmon, Sahabat Kecil Rap Monster BTS


Hampir semua member BTS memiliki peliharaan. Kamu pasti mengenal Jjanggu, Min Holly, Gureum, Mickiy, Soonshim dan Rapmon. Jjanggu merupakan anjing peliharaan Jin yang sudah mati beberapa waktu lalu. Min Holly adalah anjing cokelat milik Suga, Gureum yang berarti awan dalam bahasa Korea adalah anjing peliharaan Jungkook, Mickiy merupakan anjing peliharaan J-hope, Soonshim adalah milik V dan Rapmon adalah anjing peliharaan milik Rap Monster. 




Rapmon bergabung dalam keluarga BTS pada Agustus 2013. Saat kedatangan pertamanya, dia adalah seekor anjing putih kecil yang suka sekali tidur.



Nama Rapmon sendiri selain merupakan nama potongan dari Rap Monster, juga merujuk pada arti 'tercantik, hal terimut yang pernah ada'. 



Terkadang Rapmon suka menghindar saat disentuh oleh Rap Monster. 



Seiring waktu berlalu, Rapmon tumbuh sehat dan sangat enerjik selayaknya anjing muda. 



Meskipun seringkali 'ogah' dipegang Rap Monster, namun cinta Rap Monster pada Rapmon tidak main-main. Bahkan Rap Monster pernah mengecat kuku Rapmon dengan warna pink agar senada dengan warna rambutnya saat promosi 'Run'.




Lucu sekali bukan?  

Source & photo: Koreaboo